Sumbawa Besar, Gaung NTB – Upaya menyiapkan alumni yang mampu menciptakan lapangan kerja sendiri dengan skill dan ilmu pengetahuan, yang dapat diaplikasikan dengan baik di tengah masyarakat baik secara individu maupun secara kelompok terus dilakukan Akademi Keperawatan (AKPER) Samawa. Salah satunya dengan merubah Visi Misi perguruan tinggi yang sudah berdiri 11 tahun ini.
Perubahaan ini seperti disampaikan Direktur AKPER Samawa, Dr H Umar Hasany, MSi, karena Visi Misi ini tidak ada yang abadi dan mesti diganti untuk disesuaikan dengan situasi dan kondisi terkini.
Terlebih kata Haji Umar—sapaan akrabnya, telah terjadi perubahan ditataran nasional yang menuntut agar Visi Misi ini disesuaikan dengan perkembangan pendidikan secara umum.
Apalagi menurutnya, sekarang tengah menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MAE). Tentunya hal itu, juga akan berpengaruh terhadap segala bidang khususnya pendidikan dan kesehatan.
Di sinilah peguruan tinggi dituntut untuk mampu menyiapkan alumninya yang nantinya dapat menciptakan lapangan kerja sendiri dengan memiliki soft skill yang mumpuni.
Termasuk juga menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan dalam penelitian dan pengadian kepada masyarakat yang didasari kemitraan yang efektif dan efisien dalam menghadapi era globalisasi.
Ini sambung Haji Umar, selaras dengan UU No 38 Tahun 2014 tentang keperawatan dimana Pasal 21 menekankan perawat dapat membuka praktek mandiri secara individu maupun kelompok. “Titik tekan perubahan Visi Misi AKPER ini, kita dituntut untuk dapat menyiapkan alumni yang mampu menciptakan lapangan kerja sendiri, dengan kemampuan yang mumpuni juga,” tegasnya.
Agar misi besar ini dapat terwujud dengan baik tambah Haji Umar, AKPER Samawa akan melakukan penyempurnaan terutama dalam penerimaan mahasiswa baru, menerapkan sistem Reward dan Punsihment, melakukan restrukturisasi organisasi, melakukan kemitraan dengan lembaga terkait serta menata sarana dan prasarana penunjang pendidikan.