Sumbawa Besar, Gaung NTB
Setelah dilakukan pelantikan beberapa minggu lalu, Tim PKK Kecamatan mendapatkan sosialisasi hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang berlangsung, di Wisma Daerah Kabupaten Sumbawa, Rabu (23/11)
Ketua Panitia Kegiatan Sosialisasi Zulzilawati Syamsul Fikri, dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi dilaksanakan selama 2 hari dari tanggal 23 hingga 24 November 2016.
Kegiatan tersebut jelasnya, diikuti oleh Pengurus TP PKK Kecamatan, Pokja 1, 2, 3 dan 4. dari 12 Kecamatan yang ada di Kabupaten Sumbawa, meliputi Kecamatan Sumbawa, Moyo Utara, Moyo Hilir, Moyo Hulu, Maronge, Labangka, Lenangguar, Lunyuk, Labuhan Badas, Rhee, Alas, dan Kecamatan Alas Barat.
Adapun materi disampaikan dalam sosialisasi tersebut jelasnya yakni terkait dengan Kelembagaan Gerakan PKK, Administrasi PKK dan program kerja Pokja 1,2,3 dan 4 serta administrasi kelompok – kelompok PKK. Dengan narasumber yaitu Hj. Yunarti Ishak, Siti Hajar Mangandar, Romlah BA, Hj. Sudarmi, S, Hj. Yun Sumiati Hermanto, dan Hj. Sahema M. Noer Tola.
Sementara itu Ketua TP PKK Kabupaten Sumbawa Hj. Amien Rahmani Husni Djibril, dalam arahannya enyampaikan bahwa hasil Rakernas VIII PKK tersebut efektif akan dilaksanakan mulai tahun 2017. Untuk itu kegiatan sosialisasi digelar untuk membangun kesamaan persepsi agar pelaksanaan program-program PKK kedepan dapat berjalan dengan baik dan lancar dalam rangka mendukung menyukseskan penyelenggaraan program pemerintah.
Melalui Sosialisasi tersebut jels Hj Amien Rahmani, akan diketahui peran dan tugas masing-masing, sehingga akan memudahkan para Ketua PKK Kecamatan dan juga para Kader PKK dalam mengimplementasikan agenda berbagai program kerja hasil Rakernas VIII PKK tersebut di tingkat kecamatan.
Disampaikan pula, bahwa sampai saat ini keberadaan para Kader PKK tetap eksis dan senantiasa berperan dalam mendukung Pemerintah Daerah melaksanakan kegiatan pembangunan. Untuk itu Hj Amien Rahmani, berharap melalui pertemuan tersebut dapat dilakukan sharing informasi agar semua dapat mengambil manfaat dan menambah wawasan dalam menyempurnakan berbagai program kerja terkait di wilayah masing-masing.
“Semoga ke depan, peran para Pengurus PKK Kecamatan dan para kader dapat terus meningkat dan dirasakan manfaatnya, serta menyentuh kehidupan keluarga dan masyarakat secara luas,” harap Hj Amien Rahmani